
Maluku Tenggara Media-Saiber, Pesawat Sriwijaya air tipe 737,500 direncanakan akan terbang perdana ke bandara karel sadsuitubun langgur pada tanggal 10 september 2021.
Hal ini disampaikan, Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Karel Sadsuitubun Langgur, Mahdan I. Johar, kepada media ini beberapa waktu lalu di ruang kerjanya.
Ia menjelaskan, pesawat sriwijaya akan melayani penumpang langgur-ambon PP dengan waktu masuk pada jam 10 pagi dan kembali lagi ke ambon pada jam 11 siang.
Mahdan mengucapkan terima kasih kepada pihak sriwijaya karena, pesawatnya akan masuk ke wilayah kepulauan kei untuk melayani masyarakat.
Menurutnya, untuk penerbangan pesawat sriwijaya sangat cepat. Selain itu, harga tiket murah dan bisa dijangkau oleh kalangan masyarakat.
Mahdan mengharapkan kepada para pengguna jasa bandara agar tetap mengikuti protokol kesehatan baik sebagai penumpang maupun pengantar.
Dirinya mengajak masyarakat agar selalu berdoa kepada yang maha kuasa agar pandemi covid-19 dapat berakhir dan ekonomi di indonesia dapat pulih kembali.
(Tim).