Tual Mediasaiber. Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kota Tual menghadiri apel kesiapan pengamanan tahapan pendaftaran Bakal Calon Walikota Tual dan Wakil Walikota Tual tahun 2024 yang digelar oleh Polres Tual.
Kegiatan tersebut Berlangsung di Halaman Kantor KPU Kota Tual. Hadir juga dalam kesempatan tersebut Kapolres Tual Bersama jajaran, Ketua KPU Tual Bersama Seluruh Komisioner, TNI dan Satpol PP Kota Tual
Hal ini diungkapkan Kepala Sekretariat Bawaslu Ahmad Bisir, SH, MH, kepada wartawan ketika ditemui di ruang kerjanya 27 Agustus 2024.Bisir menjelaskan, Hari ini merupakan hari pertama pendaftaran bakal calon walikota dan wakil walikota Tual periode 2024 – 2029. Masa pendaftaran selama 3 hari terhitung Selasa, Rabu dan Kamis tanggal 27, 28 dan 29 Agustus 2024.
“Dalam struktur SK Bawaslu, yang menjadi PIC atau penanggungjawab pada saat pendaftaran adalah Kordiv P3S Penanganan, Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa, Habel Songyanan. Sedangkan, yang menjadi ketua timves adalah saya sendiri sebagai Ketua Timves struktur memersiapkan jalannya pengawasan pada tahap pelaksanaan pendaftaran bakal calon walikota dan wakil walikota Tual”jelasnya.
Dikatakan, Sesuai dengan jadwal pelaksaan pendaftaran pada hari pertama dan kedua di mulai dari pukul 08.00 pagi sampai pukul 16.00. Sedangkan, pada hari ketiga dari jam 08.00 pagi sampai jam 23.00 (pukul 11 malam).
“Tadi sebelum kami ke KPU untuk melakukan pengawasan, internal Bawaslu melakukan rapat koordinasi di kantor pada pukul 08.00. Setelah itu, kami dari timves menuju ke kantor KPU untuk melakukan pengawasan. Tetapi, hari ini belum ada pasangan calon yang mendaftar” ungkapnya.
Bisir menambahkan, Kapolres Tual dalam apel memberikan arahan kepada seluruh tim untuk melakukan kesiapan pengamanan pendaftaran bakal calon walikota tual dan wakil walikota tual. Menurut arahan Kapolres Tual Ada kandidat yang melakukan deklarasi di lapangan Lodar El, ada juga yang melakukan deklarasi di Desa Dullah. Deklarasi tersebut pada tanggal 28 Agustus 2024.
Bawaslu kota tual menghimbau kepada para kandidat yang mendaftarkan diri besok dan lusa di harapkan dapat menjaga keamanan dan ketertiban.